LIMBOTO – Proses pembangunan kodim Gorontalo yang ada di wilayah hukum Kabupaten Gorontalo dipastikan akan segera ditempati dan dimanfaatkan oleh satuan TNI. Karenanya untuk mempersiapan peresmian Gedung itu, tim mabes TNI AD menemui Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo, Rabu (31/8/2022).
Kedatangan tim mabes TNI AD tersebut dipimpin langsung Kolonel Inf Eko Hariyanto, S.Sos. (Pamen Denmabesad) selaku Ketua Tim. Tampak juga Letkol Inf Himawan Teddy Laksono, S.I.Kom., M.Tr.(Han). (Pabandya-2/Banglarsat Spaban VIII/Binjemen Srenaad), Letkol Cba Andi Sugandi, S.E. NRP (Pabandya-2/Kapsatri ATK Spaban V/Bek Slogad), Serma Dodi Marta Dirgantara (Baur Minjuk Spaban VIII/Binjemen Srenaad) serta dandim 1314 dan Kasi Ren (Perencanaan) Korem 133 NWB.
Kolonel Inf Eko Hariyanto mengatakan, kedatangan tim mabes TNI AD DI Kabupaten Gorontalo menemui Bupati Gorontalo sebagai tindak lanjut proses pembangunan satuan pembentukan kodim di Kabupaten Gorontalo.
“Sekali lagi kami mewakili pimpinan AD menyampaikan terima kasih atas dukungan setinggi-tingginya pemerintah Provinsi maupun Kabupaten/ Kota. terima kasih atas pembangunan kodim di Kabupaten Gorontalo,”ucap Kolonel Inf Eko Hariyanto, di rumah dinas Bupati Gorontalo.
Kata Kolonel Inf Eko Hariyanto, atas pengamatannya bahwa prosesnya sudah layak untuk bisa diresmikan. Dalam waktu dekat sudah bisa dioperasionalkan sebagai kodim di Gorontalo.
Ditanya pejabat mabes TNI AD yang akan meresmikan kodim tersebut, Eko Hariyanto menerangkan bahwa pihaknya tidak bisa menyampaikan secara pasti. Tetapi, ada keinginan dari pimpinan di wilayah termasuk sudah direspon oleh pimpinan angkatan darat
“ Semoga saja nanti pimpinan AD akan datang atau ada waktu untuk bisa meresmikan kodim di Kabupaten Gorontalo,” terangnya.
Dibagian lain, Bupati Nelson mengatakan, kedatangan mereka untuk meninjau dua hal. Pertama,persiapan peresmian kodim di Kabupaten Gorontalo. Kedua, peninjauan perkembangan secaba juga berada di Kabupaten Gorontalo yang tanahya kurang lebih 40 hektar dan hari ini sudah mulai pembangunannya, semoga tahun depan bisa beroperasi sebagai bagian pembangunan daerah.
“kita bergembira secaba dan SPN berada di Kabupaten Gorontalo. Inilah yang selalu saya sampaikan berkolaborasi dengan siapapun termasuk TNI dan polri dalam rangka membangun daerah,”ungkap Nelson.
Khusus secaba ini, kata Nelson, kepentingannya bukan daerah saja tetapi bagaimana SDM di Gorontalo bisa masuk TNI. tapi, dengan adanya SPN masyarakat Gorontalo setiap tahun ada kurang lebih 200 pertahun dan TNI juga kurang lebih 300 orang.
Sehingga, ungkap Nelson peluang anak-anak kita menjadi TNI dan polri lebih luas dan ruangnya lebih baik.
Partisipasi daerah dalam pembangunan secaba, untuk awal pembangunan ini pemerintah Kabupaten Goprontalo menyiapkan lahan 40 hektar dan itu dibebaskan melalui dana Kabupaten dan juga dana dari provinsi. “Nah, untuk kedepan dalam rangka membangun kami sudah bertekad bersama akan menyiapkan anggaran juga sehingga ini kita keroyok bersama-sama sama halnya juga dengan SPN.,”terangnya.
“ini bukan kepentingan TNI maupun polri tapi demi kepentingan Bersama karena anak-anak kita bisa sekolah disitu, bisa dibayangkan setiap tahun ada 200-300 orang yang masuk ini dapat mengurangi pengangguran, akan meningkatkan pendapatan dan Ketika anak-anak ini menjadi TNI dan polri menjadi sinar dikeluarganya,”tandas Nelson.
Liputan: Irfan Mohamad