Sekda Roni Hadiri Rapat Forkopimda Tingkat Provinsi Gorontalo, Bahas Dampak Kekeringan Akibat Kemarau Panjang

Dulo Ito Mopolayio Lipu

Sekda Roni Hadiri Rapat Forkopimda Tingkat Provinsi Gorontalo, Bahas Dampak Kekeringan Akibat Kemarau Panjang

LIMBOTO – Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Gorontalo dalam mengantisipasi dampak kekeringan akibat kemarau yang panjang.

Berbagai hal telah dilakukan berupa penyaluran air bersih ke beberapa kecamatan, desa dan kelurahan di Kabupaten Gorontalo.

Namun penyaluran air belum mksimal dikarenakan kekurangan Armada pengakut air. Dirinya menghimbau kiranya mendapat bantuan dari pemerintah provinsi.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo Dr. Roni Sampir pada Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) tingkat Provinsi Gorontalo di Aula Rumah Jabatan Gubernur Gorontalo Selasa, (12/09/2023).

Lebih lanjut dirinya mengatakan, antisipasi kebakaran maupun dampak kekeringan akibat kemarau Panjang. Pemerintah Daerah melakukan himbauan dan monitoring di tingkat Desa bersama pimpinan OPD dan Camat.

“Disisi lain, membuka layanan pengaduan atau call center bagi masyarakat Kabupaten selama 1×24 jam terhadap antisipasi kebakaran dan dampak lainnya,” ungkap Roni.

Selain itu Roni menyampaikan, dampak dari kemarau yang panjang sektor komoditi jagung di Kabupaten Gorontalo, khususnya di wilayah Kecamatan Limboto seluas 27 hektar, Limboto Barat 39 hektar, Bongomeme 51 hektar, Tibawa 18 hektar dan Biluhu 25 hektar.

“Termasuk beberapa 57 kejadian kebakaran seperti rumah, lahan, Gudang, pabrik, kantor, tokoh dan mebel dengan di Kabupaten Gorontalo,” pungkasnya.

Laporan: Riri Lihawa

Bagikan
GALERY KEGIATAN
Klik foto untuk melihat kegiatan

WASPADA PENIPUAN..!!

Pemerintah Kabupaten Gorontalo

Menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada terhadap PENIPUAN melalui gadget

JANGAN MENGKLIK FILE .APK berisi file Undangan, Lowongan Kerja, Surat Tilang dan aplikasi yang tidak dikenali..!!