Evaluasi Capaian Kinerja 2023 dan Rumuskan Langkah Strategis untuk 2024, Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo Gelar Rakornis

Dulo Ito Mopolayio Lipu

Kadis Kesehatan Kabupaten Gorontalo Ismail Akase

LIMBOTO – Pemerintah Kabupaten Gorontalo melalui Dinas Kesehatan menggelar Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Bidang Kesehatan Nasional (Rakerkesnas) Tahun 2024, Kamis, (14/5/2024), di Swiss-Belhotel Maleosan Manado, Sulawesi Utara.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo, Ismail Akaseh, menyampaikan, Rakornis tersebut mengusung tema “Melesat Sehat Menuju Gorontalo Emas”.

Rakornis juga bertujuan untuk mengevaluasi capaian kinerja tahun 2023 sekaligus merumuskan langkah strategis guna mencapai target kinerja tahun 2024.

Ismail Akaseh menjelaskan, Dinas Kesehatan memiliki visi dan misi periode 2021-2026 adalah “Gorontalo Gemilang dan Mandiri, Mewujudkan Masyarakat Madani”.

Dijelaskan, salah satu indikator kesehatan yang menunjukkan peningkatan adalah angka harapan hidup, yang mencapai 69,09 pada tahun 2023. Selain itu, angka kematian ibu mengalami penurunan, dari target 170 kasus menjadi 140 kasus di Kabupaten Gorontalo.

Hal ini didukung oleh program-program kesehatan yang baik dan fasilitas pelayanan kesehatan yang memadai, termasuk 4 rumah sakit, 23 puskesmas, 15 klinik, layanan PSC 119, dan laboratorium kesehatan.

Dengan dukungan berbagai fasilitas tersebut, capaian dan target program Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo telah menghasilkan prestasi dan penghargaan, antara lain:

Nilai kepuasan masyarakat tertinggi terhadap perilaku tenaga kesehatan puskesmas, Penghargaan indeks prestasi masyarakat terbaik terhadap pelayanan puskesmas, Penghargaan nilai kepuasan masyarakat tertinggi terhadap jenis layanan puskesmas, Penghargaan Kader Terbaik 2 Nasional Lomba Masak MP-ASI Tingkat Nasional, Penghargaan Kader Inovasi Terbaik 5 Nasional, dan Penghargaan Universal Health Coverage (UHC).

Berbagai capaian ini sejalan dengan visi misi Bupati Kabupaten Gorontalo yang tertuang dalam Rencana Strategis Dinas Kesehatan tahun 2021-2026 pada visi pertama yaitu “Membangun Manusia Tangguh dan Produktif”.

Selain itu, hal ini juga sejalan dengan Rencana Pembangunan Menengah Nasional (RPMN) Kementerian Kesehatan yang melaksanakan Transformasi Sektor Kesehatan dengan enam pilar, yaitu: Transformasi layanan primer, Transformasi layanan rujukan, Transformasi sistem ketahanan kesehatan, Transformasi pembiayaan kesehatan, Transformasi sumber daya manusia kesehatan, serta transformasi digital dan teknologi kesehatan

Ismail Akaseh menambahkan bahwa prinsip Rakornis Tahun 2024 adalah merumuskan Rencana Aksi Program Tahun 2024 yang berfokus pada transformasi kesehatan. Selain itu, Rakerkesnas ini juga berfungsi sebagai forum komunikasi terbuka untuk berdiskusi tentang kendala, hambatan, atau tantangan yang ada, guna menemukan solusi yang efektif dalam pencapaian program transformasi kesehatan.

Kegiatan Rakornis tahun 2024 ini akan berlangsung dari 15 hingga 17 Mei 2024 dan dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Dr. Roni Sampir. Ia mewakili Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo.

Laporan: Irfan Mohamad
Editor: Zulkifli Mile

Bagikan
GALERY KEGIATAN
Klik foto untuk melihat kegiatan

WASPADA PENIPUAN..!!

Pemerintah Kabupaten Gorontalo

Menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada terhadap PENIPUAN melalui gadget

JANGAN MENGKLIK FILE .APK berisi file Undangan, Lowongan Kerja, Surat Tilang dan aplikasi yang tidak dikenali..!!